Misteri Mumi Lady Dai yang Masih Utuh Meski Berusia Ribuan Tahun

Misteri Mumi Lady Dai yang Masih Utuh Meski Berusia Ribuan Tahun

Mumi Lady Dai berada dalam kondisi spektakuler hingga terkadang disebut sebagai Cina’s Sleeping Beauty (Putri Tidur Cina). Berusia lebih dari 2.100 tahun, ia mungkin terlihat baik untuk usianya. Namun, penelitian ilmiah telah menunjukkan bahwa wanita bangsawan yang biasa dikenal sebagai Xin Zhui itu menjalani gaya hidup mewah yang berdampak buruk pada kesehatannya.

Makam Lady Dai ditemukan secara tidak sengaja oleh para pekerja konstruksi pada 1960-an di Mawangdui, dekat Changsha, Cina. Dengan bantuan ratusan anak sekolah, para arkeolog menggali situs tersebut pada awal 1970-an. Mereka mengungkap tiga makam yang didedikasikan untuk keluarga Li Cang, Markis Dai, seorang bangsawan yang memiliki kekuatan signifikan di barat Dinasti Han (206 Sebelum Masehi–9 Masehi).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *